Laut yang Tak Pernah Tenang

Laut yang Tak Pernah Tenang
Aku adalah laut yang tak pernah diam, Menutup luka dengan gelombang yang kelam. Orang menatapku seolah penuh cahaya, Padahal di dasarku gelap tanpa arah dan makna. Ombakku tertawa, menampar karang, Namun itu sekadar sandiwara yang panjang. Buihku seakan bernyanyi merdu, Padahal jeritku tak pernah terdengar satu pun di kalbu. Aku menampung kapal yang lewat tergesa, Mereka singgah sebentar lalu sirna. Aku berpura-pura luas dan ramah, Padahal sunyi menggerogoti setiap celah. Kadang angin datang membisikkan kabar, Aku sambut dengan senyum yang samar. Namun ketika ia pergi meninggalkan, Aku kembali menjadi lautan kehilangan. Aku iri pada danau yang selalu teduh, Airnya jernih, tenang, dan tak berkeluh. Sedang aku hanya tahu bergemuruh, Menampakkan amarah meski hatiku rapuh. Aku ingin jadi sungai yang punya tujuan, Mengalir mantap tanpa keraguan. Namun aku terjebak di samudra luas, Hanya bisa pasrah menunggu arus yang ganas. Mereka bilang aku kuat, tak terkalahkan, Padahal aku sering tenggelam dalam samudra kegilaa…
Ninggalin Gema Rima?
Tautan ini akan membawamu beranjak dari Gema Rima, menuju dunia yang tak kami jaga. Yakin mau kesana?
- Geri OwlBert

Memuat..